Perencanaan Beasiswa Ikapena - Rapat Kecil-Kecilan 3 Angkatan
Semalam, segelintir pemuda-pemudi terlihat berbincang seru di warung Assalamualaikum yang berlokasi di depan Universitas Muhammadiyah Malang. Tiga meja di lantai 2 dijajar memanjang untuk tempat diskusi (dan makan). Mereka adalah para fungsionaris, demisioner, dan alumni UKM Pendidikan dan Penalaran (UKM PP) atau lebih tepatnya perwakilan fungsionaris, demisioner, dan alumni. Tidak semua aktifis UKM PP hadir malam itu.Mas R*da Sok Imut Berfoto Sendiri |
Alumni yang menggagas pertemuan ini adalah mas Wira Nugraha, Ketua Angkatan 2006. Dari sisi demisioner, sang ketua angkatan Rayda Razaq alhamdulillah hadir. Diikuti mantan ketua umum Rido Eko, dewan penasihat M. Jainudin, mantan kasubid hubungan alumni Rezky Eko, dan aku sendiri, mantan kasubid Web dan Blog, chalwoo. Dari sisi Steering Committee atau SC, ketua umum Harley Oktavianka hadir bersama sekretaris dan bendaharanya, Mita dan Dian (Hari Puspitaningrum dan Dian Permatasari), bukan duo Maia dan Mulan meskipun pengucapannya mirip, sekertaris 1 Hadi Mustofa, kabid 1 Adi Setiawan, dan kasubid Hubungan Alumni Risqi Ananta.
Rapat Kecil-Kecilan 3 Angkatan #harusrukun :-) |
Nah, perkenalannya sudah :-) Terus, apa sih yang dibahas? Dan apa hasilnya? Intinya, secara umum kami menyepakati bahwa ide Beasiswa Ikapena adalah mendanai biaya kuliah aktifis yang berkualitas, tidak hanya di organisasi kampus, tapi juga bisa memberi kontribusi nyata bagi lingkungan. Dan pastinya, harus tetap bisa mempertahankan prestasi kuliahnya. Beasiswa ini merupakan bentuk apreasiasi kita terhadap aktifis sejati yang tidak hanya mau tahu soal organisasi, tapi juga menerapkannya di masyarakat, dengan tetap mempertahankan IPK minimal 3.00.
Insya Allah program ini akan segera direalisasikan. Donatur yang terbesar diharapkan adalah alumni UKM Pendidikan dan Penalaran alias anggota IKAPENA itu sendiri. Dari pada uangbanyak ditumpuk di tabungan terus, mending disalurkan pada program Beasiswa Ikapena dan dipakai biaya kuliah adik-adik kita yang berprestasi kan? ;-)
Insya Allah program ini akan segera direalisasikan. Donatur yang terbesar diharapkan adalah alumni UKM Pendidikan dan Penalaran alias anggota IKAPENA itu sendiri. Dari pada uang
Last but not least, semoga malam sabtu kemarin menjadi malam yang bisa dikenang dan dibanggakan untuk 5, 10, 15 tahun mendatang, dan seterusnya. Sukses untuk program Beasiswa Ikapena :-) PP! LOGIS!
Latest post Review Very Me Smoothie Foundation
~ ♥ ~
chalwoo ahli kungfu memang penulis tiada duanya !
ReplyDeleteWih aamiiin tok wes pak ketua :)
Delete